emmazone craft: Blogger dan Job Review sebagai Alternatif Menghasilkan Uang dari Rumah

Friday, March 6, 2015

Blogger dan Job Review sebagai Alternatif Menghasilkan Uang dari Rumah

Memberanikan diri untuk ikut kontes menulis. Lomba Blog Blogger dan Job Review Bersama Bilna.com
Kali ini temanya adalah Pandangan Blogger terhadap Job Review



Tema yang cukup asing sebenarnya bagi saya. Tapi saya akan mencobanya.

Siapa yang ingin mempunyai penghasilan dari rumah? Semua pasti mau ya. Apalagi ibu-ibu macam saya. Menjadi blogger adalah salah satu alternatifnya.

Dulu saat masih kecil, kita pernah punya cita cita. Dan sebagian besar dari cita-cita yang kita sebutkan adalah profesi seperti dokter, polisi, guru, pilot dan aneka  lainnya.

Saat kita dewasa, kita mulai memahami bahwa profesi tidak hanya yang kita sebutkan di atas. Kita mulai mengenal yang namanya pekerjaan-pekerjaan freelance. Kemudian ada lagi Event Organizer. Dan yang kini marak adalah blogger job review.

Mungkin dulu orang nge-blog hanya sekedar menuliskan cerita-cerita menarik yang dia alami. Mereka inilah yang kita sebut blogger. Mereka menuliskan pengalaman pribadi merek ke media online berupa blog.

Para blogger ada yang menceritakan perjalanan mereka ke suatu tempat, bisa itu tempat wisata atau tempat-tempat yang mereka anggap menarik. Tidak hanya mendeskripsikan tempatnya, beberapa dari mereka juga menjelaskan secara detail terkait akses dan transportasi serta tips-tips menuju lokasi bahkan total biaya perjalanannya. Inilah yang saat ini sering kita sebut Travel Blogger.

Ada lagi blogger yang menulis tentang cerita mereka makan makanan yang enak, yang mereka masak sendiri. Mereka sertakan juga alat dan bahan yang digunakan berikut proses memasaknya. Mereka jelaskan masing-masing fungsi alat dan bahannya berikut tips-tipsnya. Mereka juga menulis harga alat dan bahan disertai tempat membelinya. Kadang-kadang mereka juga menceritakan menu-menu enak dari berbagai tempat seperti restoran-restoran tertentu. Inilah yang sering kita sebut Food Blogger.

Selain itu, kita juga mengenal Beauty Blogger. Mereka banyak menuliskan produk-produk kecantikan terkait keunggulan dan kelebihanya. Atau Crafty Blogger yang banyak menulis tentang proses kreatif suatu produk.

Dan masih banyak lagi blogger-blogger yang menulis hal lain seperti kebutuhan keluarga ataupun perlengkapan rumah.

Dari fenomena di atas, tanpa kita sadari bahwa yang mereka tulis adalah sebuah review terhadap suatu produk. Travel blogger mereview sebuah tempat wisata, food blogger mereview makanan, beauty blogger mereview suatu merk produk kecantikan, crafty blogger mereview suatu merk alat craft tertentu, atau blogger lain yg mungkin mereview suatu alat perlengkapan rumah merk tertentu.

Bagi para pelaku bisnis atau pemilik produk ini bisa jadi suatu alat marketing bagi produk mereka. Karena secara langsung atau tidak langsung, si blogger melalui review-nya bisa mempengaruhi atau mengajak pembaca untuk ikut merasakan  yang mereka alami. Dalam hal ini bisa dengan cara membeli produk yg direview oleh blogger atau mengunjungi tempat-tempat yang direview oleh si blogger. Sebagai timbal baliknya, pelaku bisnis dan pemilik produk akan memberikan reward bagi blogger.

Peluang inilah yang akhirnya ditangkap oleh para blogger. Mereka sadar betul bahwa apa yang mereka tulis bisa menghasilkan uang. Saat ini ada banyak perusahaan yang mengandeng para blogger untuk mereview produk mereka agar popularitas produk meningkat yang berujung pada peningkatkan penjualan.

Itulah pandangan saya selaku blogger terhadap job review. So mommies, mulai menulis yuk. Siapa tahu ada yang meminta kita untuk mereview produknya dan kita bisa menghasilkan uang di rumah dari hasil review kita.

Tulisan ini diikutsertakan dalam Lomba Blog Blogger dan Job Review Bersama Bilna.com

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Aida

Lilypie - Personal pictureLilypie Fourth Birthday tickers

My Wedding

Daisypath - Personal pictureDaisypath Anniversary tickers